Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

(Event Report) Cosmekita's Launching Party




Di suatu hari yang indah (Minggu, 27 Mei 2014) sis Chiki menghadiri Cosmekita's Launching Party yang digelar di Ballroom Akmani Hotel, Jakarta Pusyat. Sebagai beauty blogger yang sedang merintis dari bawah tanah dasar Bumi, tentu saja sis Chiki sangat senang ketika mendapat email yang berisi undangan launching tersebut. 

Maka pada hari H, sis Chiki yang sebatang kara memutuskan untuk menumpang commuter line dari Stasiun Pondok Ranji hingga Gondangdia (acaranya jam 13.00 tapi berangkatnya jam 10.00). Namun malang tak dapat ditolak. Karena gangguan sinyal, kereta di Stasiun Sudirman ga jalan-jalan, lama banget. Untuk ngerjain buku soal TKD bisa dapet 5 jilid kira-kira.
 Karena waktu sudah menunjukkan pukul 12.00, sis Chiki tidak ingin telat (takut ga dapet doorprize) maka memutuskan keluar stasiun kemudian naik taxi. Setelah 2 menit jalan, ada line dari @adeyeh yang mewartakan bahwasanya keretanya udah bisa jalan lagi. Bhay.

Singkat cerita setelah petualangan mahaseru dengan taxi driver dalam mencari Akmani Hotel yang ternyata hanya beberapa kali lemparan upil dari Stasiun Sudirman, sis Chiki memasuki Ballroom Akmani Hotel.


Masih.

Jam

Setengah

Satu

Dong.

Kepagian ngets.

perwujudan bannernya
Sis Chiki yang periang dan sangat supel ini (padahal kalo ngga diajak ngomong gamau ngomong) berkenalan dan bersenda gurau dengan beauty blogger lain yang selama ini hanya dilihat di layar laptop ToshibaCoklatPunyaOmYangDiakuisisiPaksa. 
Mendekati jam 13.00 beauty blogger dan pihak media yang mendapat undangan makin ramai berdatangan.
Setelah registrasi dan mendapat goodie bag  (tapi wak belom dapet softlens-nyaa,sedih), kami dipersilakan untuk lunch terlebih dahulu.

Terlihat beauty blogger yang sering sis Chiki kepoin seperti kak Sasyachi, kak Iva Asih, Kak Reezki, kak Theresia Fweegie, kak Irene Widya (sempet ngobrol dan ramah banget beliaunya), kak Cut Auzola, kak Nella dan banyak lagi yang membuatku bagai butiran debu dipotek 12 kali.
Cantik-cantik semua. *tutup muka pake goodiebag*



Setelah registrasi, dapet goodie bag, makan siang SECUKUPNYA dan ngobrol lagi sambil sesekali memuji beauty blogger yang lewat kemudian merasa rendah diri, akhirnya acara dimulai. Kami dipersilakan Mr.Kenny (ahjussi ini sungguh baik dan ramah aku tidak bohong) untuk memasuki ballroom. 


sungguh kiyud bukan invitation cardnya?


Acara dibuka oleh  host yaitu Adam Oppa (sok asik sok kenal banget ya aku ini) kemudian dilanjutkan sambutan oleh kak Karmila yang merupakan founder Cosmekita.

kak Karmila dan kak Adam (macem pramuka nicknamenya)

Cosmekita adalah sebuah situs gabungan untuk komunitas kecantikan yang didukung oleh Blogger, User, Toko online, dan Vendor. Di Cosmekita terkumpul seluruh katalog produk sehingga memudahkan pencarian produk dan kita-kita bisa mengikuti para beauty blogger favorit dan juga mengikuti artikel-artikel khusus yang ditulis oleh tim Cosmekita yang berguna buat klen semuaaak.
Buat yang belum punya akunnya bisa register di sini, gampang banget caranya!

Biar pembaca setia blog sis Chiki ini tidak bosan (ya kaya ada aja gitu), maka biarkanlah gambar saja yang menceriterakan segalanya. Maafkan kualitas gambar yang ya you know lah. Kameranya mati. Abis. Batere.





Mr.Kenny menceriterakan apa sih Cosmekita itu

Selain menjelaskan awal mulanya Cosmekita, Mr.Kenny yang baik ini juga memberikan tips kepada beauty blogger  khususnya yang masih pemula kamseupay kaya sis Chiki ini biar lebih dikenal dunia luar sana. Dengan cara : (iya guwe nyatet gitu di notes, macem seminar pajak lah)
  1. Personal Branding
    Kita wajib banget mendeskripsikan diri kita sedetail mungkin di page blog, mungkin selain nama lengkap sesuai akte kelahiran, golongan darah, motto hidup, dikasih hobby sekalian kali ya. Jadi seaandainya ada reader  yang punya kesamaan minat bisa saling kenal semakin dekat merapat bagai dalem angkot jurusan Lebak Bulus.
  2. Content
    Isi dari blog lebih baik memiliki tema khusus yang mayoritas sering kamu bahas. Boleh sesekali menyisipkan kisah personal hidupmu, tapi plis jangan ngumbar banget macem inpoteimen.
  3. Kontinuitas
    Update postingan blog secara berkala. Jangan malas.

eyebrow tutorial oleh Ms.Olga. Tapi ini pas lagi ngobrol asik gitu.


Kak Olga Agradia adalah MUA yang belajar secara otodidak lewat video Michelle Phan dan Promise Phan. Berkat ketekunan dan keberuntungan, embaknya diendorse brand Anastasia Beverly Hills. Iry kan? iry kan?


Hairdresser workshop dan makeover oleh Mr. Yamano Mitsuo dan Mr. Soichi Yazawa


Kedua paman ini (sok asek) berasal dari Yamano Beauty Salon dan datang langsung dari Jepang. Selain memberikan workshop hairdresser dan makeover, mereka juga memperkenalkan produk mereka yaitu Aurum Gold Jewelry yang lagi trend Jepang. Tatto temporary yang terbuat dari emas asli 24 karat yang dapat bertahan selama seminggu. Solusi kali ya buat yang takut kejambret perhiasannya.


Aurum. Stiker yang terbuat dari emas 24 karat asli, katanya lagi ngetrend di Japan sono

 Selain mengaplikasikannya pada kedua beauty blogger  yang menjadi model, Ahjussi ini juga memberi kesempatan pada setiap wanita terpilih (satu meja diambil satu orang secara acak, trus ga dapet trus sedih)


tiga macam produk untuk direview. GRATIS!

Cuteee goodiebag. Aku menyebutnya welcoming gudibek karena dikasihnya di awal acara.



isi goodiebagnya

Sekian acara lancong melancong sis Chiki hari ini. Semoga postingan ini dapat menggambarkan betapa mengasyikkannya Cosmekita's Launching Party sehingga bisa membuat iry dengky para beauty blogger  yang tidak sempat datang. Dan betapa bertabur kosmetik dan segala kebahagiaan duniawi hari itu.
Terima kasih Cosmekita atas undangan dan goodie bagnya. Waiting for the next beauty event. Semoga makin jaya membara di udaraaa..


Akhir kata. Semoga dapet Samsung-nya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Pageviews